Selasa, 04 Februari 2025

Babinsa Mlati Sleman Dampingi Vaksinasi PMK diwilayah Binaan


Sleman --- Babinsa Koramil 12/Mlati Jajaran Kodim 0732/Sleman Pelda Suharmanta melaksanakan Pendampingan dan pelaksanaan vaksinasi terhadap ternak sebagai upaya dalam memutus mata rantai Penyakit Mulut dan Kuku (PMK), Seperti yang terlaksana di Kelompok Ternak Sapi Manunggal Dusun Jumeneng Kidul Sumberadi Mlati Sleman.Selasa (4/2/2025) 

Pelda Suharmanta Babinsa Koramil 12/Mlati Jajaran Kodim 0732/Sleman saat mengikuti kegiatan tersebut menuturkan, “Kegiatan vaksinasi ini bertujuan untuk mengantisipasi penyebaran virus PMK pada hewan ternak, khususnya sapi.”Jelasnya.

Vaksinasi tersebut dipimpin oleh drh Yeni Kurniawati Puskeswan Sleman berserta tim dari Dinas Pertanian, Pangan dan Perikanan Kabupaten Sleman dengan hasil 22 ekor sapi berhasil divaksin.

“Selain vaksinasi, kami juga mengecek kebersihan kandang ternak serta mengimbau kepada peternak supaya menjaga kebersihan kandang dan kesehatan hewan ternaknya.”terangnya.

“Apabila ada hewan ternak milik warga yang terindikasi atau mempunyai gejala virus PMK segera laporkan kepada petugas kesehatan terdekat atau Babinsa Setempat, supaya nanti bisa diambil langkah preventif sehingga tidak menyebar kepada hewan yang lain.” Pesan Babinsa.(Pendim 0732/Sleman)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Peduli Generasi Penerus Bangsa Babinsa Sleman Bentuk Karakter Pelajar SMP Alusius

Sleman --- Babinsa Koramil 05/Sleman Jajaran Kodim 0732/Sleman Serka Suprianto memberikan pelatihan Peraturan Baris Berbaris dan Wawasan Keb...